Scroll untuk baca artikel
religi

Maulid Adhiya Ulami: Teks Arab, Latin dan Artinya

Redaksi
×

Maulid Adhiya Ulami: Teks Arab, Latin dan Artinya

Sebarkan artikel ini
maulid adhiya ulami
Bacaan maulid adhiya ulami

Dengan nama Allah yang Maha Pengasih Maha Penyayang.
Aku berlindung kepada Allah dari setan yang terkutuk.
“ Sesungguhnya kami telah membentangkan bagimu (wahai Muhammad Saw) kemenangan yang gemilang. agar dia allah mengampuni dosa-dosamu yang terdahulu dan yang akan datang. dan menyempurnakan ni’mat nya atasmu (wahai Muhammad Saw), dan dia (allah) memberimu petunjuk ke jalan yang lurus, dan allah akan memberikan pertolongan padamu dengan pertolongan yang mulia”,
“ Sesungguhnya telah datang kepadamu utusan dari golonganmu, dan sangat berat baginya (Muhammad Saw) apa-apa yang menimpa kalian, dan sangat menjaga kalian (dari kemurkaan allah dan neraka), dan ia sangat berlemah lembut dan berkasih sayang atas orang-orang mu’min,
maka jika mereka ingkar maka katakanlah : cukuplah pertolongan allah bagiku, tiada tuhan selain dia, dan kepada nya aku berserah diri dan dia adalah pemilik arsy yang agung”,
“Sesungguhnya allah dan para malaikat nya bershalawat atas nabi (Saw), wahai orang-orang yang beriman bershalawatlah padanya, dan berilah salam kepadanya dengan sebaik-baik salam sejahtera”,
Ya Allah Limpahkanlah Shalawat dan Salam serta Keberkahan Padanya dan Pada Keluarganya.

Segala puji bagi Allah yang telah memberi kita petunjuk,
Melalui Hamba- Nya yang terpilih(Saw) yang telah menyeru kami
Kepada Nya dengan Izin Nya, dan sungguh Beliau (Saw) telah menyeru kami,
Kami datang kepadamu Wahai Yang telah Menunjuki kami ke jalan yang benar (kami mendatangi panggilanmu Wahai Nabi Saw), dan yang telah menyeru kami dengan Lemah Lembut dan Bahasa Indah,
Limpahan Shalawat padamu dari Allah yang telah Menciptakanmu,
Yang denganmu Wahai Pembawa Syafa’at, telah membuat kami Terpilih dan Terkasihi,
Juga pada Keluargamu yang Suci, sebagai Sumber-sumber Rahasiamu
Yang Tinggi, maka merekalah Bahtera Penyelamat yang Membentengi kami,
Dan pada Para Sahabatmu yang Mulia, yang menjadi Dinding Penyelamat bagi Ajaranmu dan Figur Panutan bagi Pencintanya (Saw),
Juga terhadap para Tabi’in setelah mereka, yang mengikuti mereka dengan jujur dan bersungguh-sungguh,

Sebanyak puji pujian Kerinduan yang Merobohkan Kesedihan,
Demi Allah tidaklah diperdengarkan Nama Sang Kekasih (Saw) pada orang yang mencintainya,
Maka akan tersentak gembira dan hilanglah segala kesusahan,
Dimanakah Para Pecinta, yang mereka itu rela berkorban dengan Nyawa dan meremehkan hal-hal yang berharga (yang bersifat duniawi),
Tidaklah mereka mendengar sebutan Nama Thaahaa Al Musthafa (Saw),
Maka bangkitlah Semangat dan hilanglah segala Kegundahan hati,
Maka Bergetarlah ruh-ruh merindukan perjumpaan, dan merintih memohon Keridhoan dari Tuhan Nya,
Begitulah keadaan para Pecinta maka dengarlah Perjalanan Hidup Sang Pembawa Syafa’at dan Konsentrasikanlah Pendengaran,
Maka Simaklah akan sifat-sifat Thaahaa (Saw), Imam yang Terpilih
Dan hadirkanlah hatimu, niscaya terpenuhilah hatimu dengan Kerinduan padanya (Saw)