Scroll untuk baca artikel
Terkini

Pengembangan Bioenergi Nasional Harus Didukung Regulasi

Redaksi
×

Pengembangan Bioenergi Nasional Harus Didukung Regulasi

Sebarkan artikel ini

Untuk bahan baku alternatif belum siap di komersial terkait ketahanan suplai. Modal untuk membangun pabrik bio energi masih relatif tinggi.

Terakhir, PJ Bupati Kampar mengucapkan apresiasi dan turut mendukung kegiatan Seminar Nasional yang dilaksanakan oleh Gerakan Pemuda Pembaharuan Melayu Riau ini yang bertujuan untuk menambah ilmu pengetahuan dan mengetahui langkah-langkah dalam menghadapi tantangan serta cara pandang kita terhadap pengembangan Bionergi di Indonesia kedepan.

Disampaikan Kamsol bahwa, Perkembangan penelitian di bidang bioenergi, bukanlah barang baru di dunia ini. Penjajakan peluang aplikasi bioenergi untuk di industrialisasi telah lama didengungkan, dan sekarang telah memasuki tahapan produksi secara massal dan siap di komersialisasikan.

“Diharapkan dalam beberapa tahun mendatang, bioenergi akan menjadi alternatif dan mampu bersaing dengan minyak dan gas bumi (migas) dalam mempertahankan ketahanan energi di dunia,” Tutur kamsol

Melalui seminar ini, Kamsol berharap kepada seluruh peserta seminar nasional benar – benar memperhatikan dan mengamati apa yang telah disampaikan oleh para narasumber sehingga mendapatkan tambahan pengetahuan dalam upaya mendukung pengembangan Energi Baru Terbarukan di Indonesia secara umum dan khususnya di Kabupaten Kampar Riau.