Scroll untuk baca artikel
Gaya Hidup

6 Lagu Barat yang Bikin Kamu Tak Insecure Lagi!

Redaksi
×

6 Lagu Barat yang Bikin Kamu Tak Insecure Lagi!

Sebarkan artikel ini

BARISAN.CO – Makna dari mencintai diri sendiri adalah memahami tiap orang berbeda. Sehingga, kita sibuk menatap layar gawai untuk membandingkan diri sendiri dengan orang lain.

Hal yang perlu ditanamkan, tidak ada orang jelek. Semua manusia diciptakan sempurna, yang membedakannya ialah sifat dan karakternya.

Tiap orang juga memiliki preferensi berbeda tentang apa yang mereka anggap menarik atau cantik.

Tren kecantikan adalah contoh bagus mengapa jelek itu mitos. Definisi cantik atau menarik selalu mengalami perubahan.

Jika dulu sempat tren memiliki badan kurus, bibir tipis, dan kulit putih adalah idaman, kini semuanya berubah. Terlebih, banyak bintang terkenal yang mengubah tren kecantikan tersebut. Bahkan, tak jarang, demi memiliki bibir tebal, mereka melakukan lip filler. Sedangkan, agar tubuhnya berisi, melakukan implan.

Bukan rahasia lagi, dunia selebritas dan influencer berpengaruh besar dalam apa yang populer dan apa yang tidak. Sebagian besar standar kecantikan saat ini condong mengarah ke keluarga Kardashian. Mulai dari bibir hingga bentuk pinggul dan bokong.

Banyak dari kita kemudian membandingkan dengan orang yang dianggap cantik di mata masyarakat. Namun, standar kecantikan cepat berlalu dan selalu berubah, tetapi cara melihat penampilan dan menerimanya itu berkah.

Anyway, agar tidak merasa insecure dari beragam tayangan influencer dan iklan yang merajalela saat ini, berikut ini deretan lagu Barat yang bisa didengarkan supaya kita lebih menerima fisik kita.

  1. Chloe Adams – Pretty’s on the Inside

Lagu ini mengisahkan tentang seorang perempuan yang membandingkan dirinya dengan orang lain. Perempuan itu merasa orang tersebut jauh lebih cantik darinya. Tapi, orang yang membuatnya iri justru mengatakan bahwa cantik itu berasal dari dalam.

  1. Christina Aguilera – Beautiful

Lagu Beautiful ini dibuat video klip versi 2022. Pertama kali, lagu ini dirilis pada 2002. Dalam lagu ini, membahas tentang masalah harga diri dan insecure. Tapi, tidak peduli apa yang mereka katakan, kita semuanya cantik. Jangan pernah sakit hati dengan kata-kata orang-orang lagi ya~

  1. Alessia Cara – Scars to your beautiful

Lagunya Alessia Cara ini tentang seseorang yang menerima banyak hinaan. Dia ingin menjadi gadis sampul yang menerima banyak pujian. Namun, orang itu tidak menyadari, tidak perlu mengubah apapun hanya untuk dihargai. Apalagi, sampai menyiksa diri demi itu semua. Sebab, cantik itu bukan sekadar penampilan.

  1. Selena Gomez – Who Says

Nah, lagu Who Says ini berfokus pada kepercayaan dan penerimaan diri. Seseorang yang menolak mengubah penampilannya menjadi orang lain. Menurutnya, tidak ada yang berhak menilai fisik orang lain.

  1. Daya – Sit Still Look Pretty

Lagu ini menceritakan perempuan yang ingin menjadi dirinya sendiri untuk seorang pria. Dia tidak mau diperlakukan bak ratu semalam yang kemudian dikendalikan. Dia tidak ingin berdandan dan berpura-pura manis. Tidak seperti itu kehidupan yang perempuan itu inginkan.

  1. Meghan Trainor – All About That Bass

Lagu All About That Bass ini dirilis tahun 2014 merupakan apresiasi kepada perempuan bertubuh besar dan menerimanya dengan positif. Terlebih, banyak gambar di majalah yang diedit. Dan, sesungguhnya semua orang tahu kalau itu palsu. Sehingga, lagu ini mengingatkan untuk mensyukuri tiap inci dari lekuk tubuh kita.

Nah, itu deretan 6 lagu Barat yang pas didengarkan saat kamu merasa insecure!