Program “Ngedesain Bareng Cakap” membuktikan bahwa karya sederhana dapat membawa dampak besar bagi keberlanjutan usaha kecil.
BARISAN.CO – Komunitas Cakap, komunitas kreatif yang digagas mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Semarang, menggelar program “Ngedesain Bareng Cakap” di area Car Free Day (CFD) Simpang Lima, Taman Indonesia Kaya, pada Minggu (16/11/2025) dan berlanjut Minggu (23/11/2025).
Program ini menghadirkan ruang kolaborasi terbuka bagi masyarakat, mahasiswa, hingga para pengguna Canva untuk membantu pelaku UMKM meningkatkan kualitas promosi melalui desain banner yang menarik dan fungsional. Kegiatan tersebut diikuti sekitar 27 peserta.
Program berlangsung dalam dua tahap, yaitu sesi kolaborasi dan diskusi desain bersama UMKM, kemudian dilanjutkan dengan penyerahan hasil cetak banner promosi.
Ketua Komunitas Cakap, Krista Aruma Putra, menyebut kegiatan ini menjadi wadah inklusif bagi siapa pun yang ingin berkarya dan berkontribusi bagi pelaku usaha lokal.
“Kami ingin membuktikan bahwa kreativitas lebih kuat ketika dikerjakan bersama,” ujarnya.
Tiga UMKM yang berjualan di area CFD turut terlibat dalam program ini, yakni Godhong Anget Donat milik Ibu Tuty, Bu Efi Gethuk Cantik, dan Sangu Sushi milik Mas Zufa. Para pelaku UMKM menyampaikan apresiasi karena desain yang dibuat peserta dinilai mampu meningkatkan tampilan promosi dan daya tarik usaha.
“Desainnya sangat membantu supaya jualan saya lebih terlihat profesional,” kata Mas Zufa.
Sementara Ibu Tuty menilai perhatian komunitas ini menjadi dorongan positif bagi UMKM. “Terima kasih sudah peduli dengan UMKM seperti kami,” ujarnya.
Manfaat kegiatan juga dirasakan langsung oleh para peserta. Nanda, salah satu peserta, menyebut pengalaman ini memperkaya kemampuan desain sekaligus memberi dampak sosial.
“Pengalaman baru yang menyenangkan dan berguna untuk bantu UMKM,” ungkapnya.
Peserta lainnya, Salma, mengaku bangga dapat terlibat dalam kegiatan yang memberikan manfaat nyata. “Senang ketika karya bisa bermanfaat untuk orang lain,” ujarnya.
Inisiatif kreatif ini turut mendapat dukungan moril dari RR. B Natalia Sari Pujiastuti, yang selama ini menjadi inspirasi gerakan kolaborasi Komunitas Cakap dalam mendorong kreativitas masyarakat.
Dengan program tersebut, Komunitas Cakap berharap dapat terus memperkuat ekosistem kreatif di Semarang dan memperluas kolaborasi dengan lebih banyak UMKM serta ruang publik lainnya di masa mendatang. []









