Scroll untuk baca artikel
Terkini

Anies Baswedan Kenang Toriq Hadad: Jurnalis Senior yang Mengayomi

Redaksi
×

Anies Baswedan Kenang Toriq Hadad: Jurnalis Senior yang Mengayomi

Sebarkan artikel ini

BARISAN.CO – Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan melayat ke Almarhum Toriq Hadad, di Ruang Jenazah Rumah Sakit Pondok Indah Jakarta Selatan, Sabtu (8/5/2021) sekira pukul 06.45 WIB.

Dalam kunjungan itu, Anies juga menyempatkan diri berdoa di depan jenazah Toriq. Anies menyampaikan bahwa pria yang tutup usia pada 61 tahun itu merupakan sosok yang mengayomi.

“Saya merasa sangat kehilangan,” ujar Anies Baswedan singkat di kamar jenazah RS Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu, (8/4/2021).

Menurut Anies, Toriq merupakan jurnalis senior yang turut menjaga kemerdekaan pers Indonesia. Cerdas, tajam, ramah, mengayomi dan menyapa semua.

“InsyaAllah husnul khatimah, diterima segala amal baiknya, serta keluarga diberi ketabahan menjalani ujian besar ini. Aamiin.” tulis Anies di media sosial pribadinya.

Almarhum Toriq tutup usia pada umur 61 tahun saat menjalani perawatan di RS Pondok Indah, Jaksel. Beberapa hari sebelumnya, Toriq Hadad dilarikan ke rumah sakit karena serangan jantung.

Ia mengalami komplikasi ginjal dan jantung dan pernah menjalani operasi bypass di Melbourne, Australia.

Dilansir dari Tempo.co, pria kelahiran Surabaya tahun 1960 itu merupakan lulusan Institut Pertanian Bogor (IPB) pada 1984. Setelah itu, Toriq langsung bergabung dengan Tempo sebagai reporter.

Dalam perjalanan karirnya, ia pernah diberi tugas sebagai Kepala Biro di Jawa Timur (1987-1989) dan Kepala Biro Jakarta (1992-1994) sampai Tempo dibredel pada 1994.

Pembredelan tak menghentikan Toriq. Setahun setelah Pembredelan, ia bersama Yusril Djalinus (alm) dan sejumlah wartawan, mendirikan situs berita online pertama di Indonesia: Tempo Interaktif, merupakan cikal bakal Tempo.co.

Toriq, hingga akhir hayatnya terus memperkuat pola konvergensi (cetak, online dan tivi akan menjadi satu kesatuan) di lingkungan Tempo Media Group. [rif]