Barisan.co
Tak ada hasil
Lihat semua hasil
Barisan.co
Tak ada hasil
Lihat semua hasil
Barisan.co
Tak ada hasil
Lihat semua hasil
Beranda Terkini

Jarnas Sanak ABW Bengkulu Terus Berinovasi, Dari Olah Pupuk Organik Hingga Kembangkan Industri

:: Redaksi
4 Februari 2023
dalam Terkini
Jarnas Sanak ABW Bengkulu Terus Berinovasi, Dari Olah Pupuk Organik Hingga Kembangkan Industri
Bagi ke FacebookCuit di TwitterBagikan ke Whatsapp

BARISAN.CO – Dalam upaya membantu pemerintah menekan kasus stunting, Jaringan Nasional (Jarnas) Sanak ABW Bengkulu terus berinovasi melalui program unggulannya, Desa Bergerak.

Ketua Jarnas Sanak ABW Bengkulu, Epita Darnela mengatakan, saat ini, mereka sedang mempersiapkan pelatihan pembuatan pupuk organik dari limbah sawit dengan melibatkan masyarakat desa.

“Yang sudah deal untuk pembuatan pupuk organik itu di Kecamatan Kedurang, Bengkulu Selatan,” katanya, Jumat (3/2/2023).

Di Kedurang ini juga ada satu program yang akan kita buat, berkebun tanpa lahan, katanya. Masyarakat desa mengutarakan keinginannya untuk berkebun, ketika ditanya, “lahannya mana?” Masyarakat kemudian, menjawab, “tanpa lahan”.

BACAJUGA

Partai Pengusung Anies Sepakati Piagam Koalisi Perubahan, Ini 6 Poin Isinya

Partai Pengusung Anies Sepakati Piagam Koalisi Perubahan, Ini 6 Poin Isinya

24 Maret 2023
Walau Ada Spanduk Penolakan, Relawan Anies Surabaya Tak Tergoyahkan

Walau Ada Spanduk Penolakan, Relawan Anies Surabaya Tak Tergoyahkan

19 Maret 2023

“Rencananya, di pinggir jalan akan kami tanami sawit. Jadi, kalau dihitung pakai Matematika, hampir dua hektar, sekalian sebagai paru-paru desa,” lanjutnya.

Industri sawit di sana cukup luas, sehingga, menurut Epita, ini akan menguntungkan bagi masyarakat.

“Ini juga akan terkait dengan program pupuk organik terkait kesediaan bahan baku. Salah satu pabrik CPO juga sudah siap limbahnya untuk kita olah,” tambahnya.

Akan Kembangkan Industri Lele

Tahun ini direncanakan, Jarnas ABW Sanak Bengkulu akan membantu masyarakat membuat industi. Mereka melihat langsung hasilnya sangat bagus.

“Saya mengarahkan dengan minapadi, tanaman hidroponik di atas bioflok ikan lele. Panennya empat bulan sekali,” jelas Epita.

Benih awal ikan lele yang digunakan ialah 10 cm, kini ukurannya sudah besar-besar.

“Hasilnya luar biasa bisa dibilang tingkat kematiannya itu di bawah satu persen. Desa lain yang tidak kita dampingi malah gagal,” lanjutnya.

Pengembangan budidaya ikan lele itu dilakukan di desa Padang Lebar, Seginim.

“Mereka kita arahkan memakai teknologi untuk perkembangbiakkan ikan tenggiri, kayak prebiotik dan pakannya dikasih yang bagus,” tuturnya.

Disarankan, masyarakat tidak menjualnya, melainkan untuk konsumsi dalam rangka mencegah stunting.

“Dari awalnya program pendampingan untuk menjelaskan tentang arti stunting dan ketahanan pangan. Kini, Desa Bergerak akan membuat semacam industri tahun ini,” jelasnya.

Kembangkan Industrialisasi

Tercetusnya pembuatan industri tersebut dimulai dari ide masyarakat Bumi Agung, yang menantang Jarnas Sanak ABW Bengkulu.

Inilah peran serta teman-teman jaringan Jarnas kalau bisa membantu memasarkan ke Jawa, Sulawesi, dan Kalimantan, saya pikir ini akan luar biasa, ungkapnya.

Diakui oleh Epita, masyarakat desa sebenarnya sudah memiliki pengetahuan, namun melalui pendampingan diharapkan akan menjadi lebih bagus hasilnya.

“Kita mengarahkannya hanya di awal, sambil dilihat akhirnya seperti apa. Kalau yang mau dengar informasi dari kami, Alhamdulillah hasilnya bagus,”

Untuk pengembangan industrialisasi, Kecamatan Kedurang dan Kecamatan Seginim yang akan menjadi lokasi uji coba.

“Kalau Kedurang tinggal MoU saja. Jadi di situ kerja sama pembuatan pengolahan limbah sawit sampai menjadi pupuk akan kita komersilkan, kita kerja sama dengan akademisi salah satu universitas di bengkulu,” terangnya.

Kerja Sama sebagai Supplier Toko Tani

Selain itu, mereka juga minta kerja sama Jarnas Sanak ABW Bengkulu sebagai supplier toko tani yang akan dibuka. Sembari, pendampingan takaran dosisnya, yang tidak akan merusak ekosistem.

“Kita sentralkan satu kecamatan satu toko tani. Saya uji coba di Kecamatan Kedurang yang paling banyak terima inovasi dari tahun lalu, dan juga Seginim,” ucapnya.

Epita mengungkapkan, program Desa Bergerak sebenarnya merupakan dukungan dari Jarnas ABW.

“Yang memberikan ide sebenarnya mas Rimba. Beliau menginfokan ke tim yang akan turun dan merekomendasikan Bengkulu untuk program ini,” jelasnya.

Saat ini, Jarnas Sanak ABW sedang berfokus di wilayah Bengkulu Selatan, Epita mengungkapkan karena masyarakatnya terbilang mudah untuk diajak berinovasi dengan produk baru.

“Saya dan beberapa teman di Jarnas nasional juga sedang mencari pasar untuk produk daerah yang akan dipasarkan. Semoga berhasil, minta bantu doanya,” pungkasnya. [rif]

Topik: Anies BaswedanEpita DarnelaJaringan Nasional (Jarnas)Ketua Jarnas Sanak ABW Bengkulu
Redaksi

Redaksi

Media Opini Indonesia

POS LAINNYA

3 Tahun Transportasi Umum Gratis di Luksemburg Berjalan, Bagaimana Hasilnya?
Terkini

3 Tahun Transportasi Umum Gratis di Luksemburg Berjalan, Bagaimana Hasilnya?

26 Maret 2023
Eko Filtra: Yuk Kenali KUR Lebih Dekat, Kami Siap Bantu
Ekonomi

Eko Filtra: Yuk Kenali KUR Lebih Dekat, Kami Siap Bantu

26 Maret 2023
Pemprov Bali Tolak Timnas Israel, FIFA Putuskan Drawing Piala Dunia U-20 2023 Batal
Olahraga

Pemprov Bali Tolak Timnas Israel, FIFA Putuskan Drawing Piala Dunia U-20 2023 Batal

26 Maret 2023
Profil Shou Zi Chew, CEO TikTok yang Dicecar DPR AS soal Dugaan Memata-matai
Terkini

Profil Shou Zi Chew, CEO TikTok yang Dicecar DPR AS soal Dugaan Memata-matai

26 Maret 2023
6 Fitur Google yang Mudahkan Umat Muslim Berkegiatan Selama Ramadhan
Terkini

6 Fitur Google yang Mudahkan Umat Muslim Berkegiatan Selama Ramadhan

26 Maret 2023
INVESTASI PORTOFOLIO, neto (US$ Juta)
Indikator Ekonomi

INVESTASI PORTOFOLIO, neto (US$ Juta)

26 Maret 2023
Lainnya
Selanjutnya
Kaya Nilai, Simak Keseruan Nobar Balada Si Roy Bareng Relawan Turun Tangan

Kaya Nilai, Simak Keseruan Nobar Balada Si Roy Bareng Relawan Turun Tangan

Habibie dan Anies vs BRIN dan Kencur

Habibie dan Anies vs BRIN dan Kencur

TRANSLATE

TERBARU

Sejarah Asal Usul Penggunaan Mukena dalam Sholat, Bolehkah Berwarna-Warni?
Sosial & Budaya

Sejarah Asal Usul Penggunaan Mukena dalam Sholat, Bolehkah Berwarna-Warni?

:: Thomi Rifai
27 Maret 2023

BARISAN.CO - Mukena merupakan salah satu busana yang sudah lama dipakai oleh kaum hawa, terutama para muslim wanita di Indonesia...

Selengkapnya
putra nabi muhammad

Putra-Putri

27 Maret 2023
Melemahnya Gerakan Sipil

Mengulik Melemahnya Gerakan Sipil dan “Student Movement”

27 Maret 2023
Kisah Umar bin Khattab Membantak Malaikat Munkar Nakir

Kisah Umar bin Khattab Membentak Malaikat Munkar Nakir di Alam Kubur

27 Maret 2023
Mengenal Asal Muasal Sarung, Kain Serbaguna yang Menjadi Identitas Bangsa

Mengenal Asal Muasal Sarung, Kain Serbaguna yang Menjadi Identitas Bangsa

26 Maret 2023
Lainnya

SOROTAN

Melemahnya Gerakan Sipil
Opini

Mengulik Melemahnya Gerakan Sipil dan “Student Movement”

:: Pril Huseno
27 Maret 2023

Melemahnya Gerakan Sipil

Selengkapnya
Puasa, Zakat dan Transformasi Sosial

Puasa, Zakat dan Transformasi Sosial

25 Maret 2023
pelarangan thrifting

Drama Pelarangan “Thrifting” Import

25 Maret 2023
Timnas Israel Bertanding di Indonesia, Jokowi Gagal Jadi ‘Little Sukarno’

Timnas Israel Bertanding di Indonesia, Jokowi Gagal Jadi ‘Little Sukarno’

24 Maret 2023
Larangan ASN Buka Puasa Bersama

Larangan ASN Buka Puasa Bersama Tidak Konsisten dengan Narasi Pemulihan Ekonomi

24 Maret 2023
Memangkas Reproduksi Kekerasan di Kampus Islam

Memangkas Reproduksi Kekerasan di Kampus Islam

22 Maret 2023
  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Indeks Artikel

BARISAN.CO © 2020 hak cipta dilindungi undang-undang

Tak ada hasil
Lihat semua hasil
  • Terkini
  • Senggang
  • Fokus
  • Opini
  • Kolom
    • Esai
    • Analisis Awalil Rizky
    • Pojok Bahasa & Filsafat
    • Perspektif Adib Achmadi
    • Kisah Umi Ety
    • Mata Budaya
  • Risalah
  • Sastra
  • Khazanah
  • Sorotan Redaksi
  • Katanya VS Faktanya
  • Video

BARISAN.CO © 2020 hak cipta dilindungi undang-undang