Scroll untuk baca artikel
Terkini

Pemerintah Kembali Buka Program Kartu Prakerja, Begini Cara Daftarnya

Redaksi
×

Pemerintah Kembali Buka Program Kartu Prakerja, Begini Cara Daftarnya

Sebarkan artikel ini

BARISAN.CO – Pemerintah membuka kembali pendaftaran Program Kartu Prakerja untuk tahun 2022. Kartu Prakerja Gelombang 23 resmi dibuka hari ini, Kamis (17/2/2022).

Pembukaan ini untuk memanfaatkan momentum pelaksanaan Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) oleh Badan Pusat Statistik pada bulan Maret mendatang.

Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan, Program Kartu Prakerja 2022 untuk tahap pertama kuotanya akan dibuka sebanyak 500 ribu peserta.

“Gelombang 23 dibuka dengan kuota sebanyak 500 ribu orang. Gelombang selanjutnya akan dibuka dengan jumlah kuota yang sama,” kata Airlangga saat membuka program Kartu Prakerja, Kamis (17/2/2022).

Menurut Airlangga, untuk tahap pertama ini, pemerintah akan memberikan keberpihakan pada peserta dari 226 kabupaten/kota yang masih harus dientaskan kemiskinan ekstrimnya.

“Program kartu prakerja juga akan menyediakan alokasi sebanyak 50 ribu bagi pekerja migran dan diharapkan dapat meningkatkan kompetensi calon pekerja migran Indonesia,” tukas Airlangga.

Sementara itu, Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Digital, Ketenagakerjaan, dan UMKM Kemenko Perekonomian, Rudy Salahuddin mengatakan, skema Program Kartu Prakerja semester I tahun 2022 masih sama dengan tahun sebelumnya yang diberikan dengan skema semi bansos diserta dengan pelatihan secara daring.

“Besar bantuan juga masih sama seperti tahun sebelumnya. Yakni 3.350.000, dengan rincian biaya sebesar 1 juta, insentif 2,4 juta, dan insentif survei sebesar 150 ribu,” jelas Rudy.

Saat ini, sudah ada 11 juta alumni program kartu prakerja, yang diharapkan dapat memanfaatkan pelatihan yang telah didapatnya untuk mencari peluang kerja atau berwirausaha.

Syarat Pendaftaran Kartu Prakerja

Beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk daftar kartu prakerja diantaranya:

  1. Warga Negara Indonesia yang telah berusia 18 tahun ke atas.
  2. Sedang tidak mengikuti pendidikan formal.
  3. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil
  4. Bukan merupakan penerima bansos lain selama COVID-19
  5. Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, ASN, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD
  6. Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang boleh menerima.

Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23

Untuk melakukan proses pendaftaran kartu prakerja gelombang ke 23, berikut panduannya:

  1. Buka browser di HP maupun komputer.
  2. Masuk ke situs resmi melalui link berikut https://www.prakerja.go.id/
  3. Jika sudah terbuka, kliktombol “Daftar Sekarang” di pojok kanan atas.
  4. Bila kamu tidak menemukan tombolnya, kamu bisa klik link berikut untuk langsung mengarahkan mu ke halaman daftar kartu prakerja
  5. Masukan alamat email dan password lalu tekan “Daftar”.
  6. Email verifikasi akan dikirimkan ke alamat email yang didaftarkan.
  7. Buka email nya lalu lakukan verifikasi dengan klik tombol yang tersedia.
  8. Kamu akan dibawa ke halaman dashboard akun.
  9. Dibagian verivikasi KTP, isi kan dengan NIK, no KK dan tanggal lahir yang sesuai lalu tekan lanjutkan.
  10. Lengkapi informasi data diri yang ada dan jangan lupa unggah foto e-KTP.
  11. Kalukan verifikasi nomor HP lalu tekan tombol kirim.
  12. Kamu akan mendapatkan kode OTP yang dikirim ke nomor HP mu via SMS lalau gunakan kode tersebut untuk verifikasi.
  13. Lanjut isi lah pertanyaan pendaftar sesuai kondisi mu jika sudah lanjut tekan OK.
  14. Lanjut mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan dasar.
  15. Bila sudah mengisi tes, hasilnya akan dievaluasi.
  16. Pendaftar lanjut mengikuti seleksi gelombang.
  17. Pilihlah gelombang yang sesuai dengan domisili mu lalu tekan tombol gabung.
  18. Tunggu data pendaftaran dievaluasi.
  19. Pendaftar akan menerima SMS hasil evaluasi apakah lolos atau tidak setelah penutupan gelombang.

Untuk informasi lebih lengkapnya, bisa simak di situs resmi prakerja. [rif]