Scroll untuk baca artikel
Berita

TurunTangan Jakarta Raih Penghargaan di CSR Awards Indonesia 2024

Redaksi
×

TurunTangan Jakarta Raih Penghargaan di CSR Awards Indonesia 2024

Sebarkan artikel ini
CSR AWARDS Indonesia 2024
TurunTangan raih penghargaan CSR AWARDS Indonesia 2024

Melalui program psikososial yang mendukung penyintas bencana, TurunTangan Jakarta meraih penghargaan bergengsi dalam kategori ‘Bangun Karsa Rupa Sosial,’ menegaskan komitmen mereka untuk berkontribusi nyata bagi masyarakat.

BARISAN.CO – Prestasi gemilang berhasil diraih oleh komunitas TurunTangan Jakarta dalam ajang bergengsi CSR Awards Indonesia 2024 yang ke-7, yang diselenggarakan oleh Majalah CSR Indonesia, Media Online Csr-Indonesia.com, dan Meprindo Communications.

Acara penghargaan ini berlangsung di Khatulistiwa Hall, Kampus Politeknik Internasional Bali, pada Rabu dan Kamis, 30-31 Oktober 2024.

TurunTangan Jakarta meraih penghargaan dalam kategori “Bangun Karsa Rupa Sosial” berkat program psikososial yang mereka gagas.

Kegiatan ini berfokus pada dukungan bagi para penyintas bencana, memberikan bantuan langsung yang diperlukan masyarakat terdampak.

“Project Psikososial ini kami inisiasi untuk membantu korban bencana agar bisa pulih, sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kebencanaan dan pentingnya kepedulian pada para korban,” ungkap Ferry, Koordinator TurunTangan Jakarta, pada Selasa (5/11/2024).

Acara CSR Indonesia Awards 2024 yang bertemakan “Sustainability Corporate Strategy and Transformation 2024” ini diikuti oleh 35 peserta yang mencakup perusahaan, komunitas, dan LSM dari seluruh penjuru Indonesia.

Dalam kesempatan ini, Ferry menyampaikan harapannya agar TurunTangan Jakarta terus konsisten dalam menggerakkan pemuda untuk berkontribusi nyata bagi masyarakat, terutama di Jakarta.

Ke depan, Ferry dan tim merencanakan perluasan kegiatan yang berdampak, serta ingin aktif terlibat dalam isu-isu sosial di masyarakat. Namun, ia mengakui bahwa tantangan terbesar adalah menjaga konsistensi di tengah dinamika organisasi.

“Kami berusaha tetap setia pada nilai-nilai kerelawanan yang telah kami junjung, agar kehadiran kami bukan hanya sebatas eksistensi, tetapi benar-benar berdampak luas,” tegasnya.

Sebagai pesan semangat bagi relawan di seluruh Indonesia, Ferry menutup dengan motivasi.

“Jangan ragu untuk memulai. Saat kita turun tangan membantu masyarakat, kita sebenarnya juga membantu diri kita sendiri. Terus berdampak bukan hanya tampak.” []