Scroll untuk baca artikel
Edukasi

Yuk Ajarkan Tolong Menolong Pada Si Kecil

Redaksi
×

Yuk Ajarkan Tolong Menolong Pada Si Kecil

Sebarkan artikel ini

BARISAN.CO – Mengapa anak harus diajarkan tolong menolong? Ya, karena jika tidak diajarkan dan dilatih, anak-anak akan tumbuh menjadi pribadi egois, tidak mudah mengulurkan tangan, sedikit teman, hingga dijauhi lingkungan.

Sebagai makhluk sosial, manusia tidak bisa hidup sendiri. Manusia selalu butuh bantuan dalam bentuk tolong menolong dengan orang lain. Keterampilan sosial ini menyangkut simpati dan empati.

Untuk membantu orang lain perlu adanya kesadaran diri. Hal itu-lah yang akan membuatnya diterima di lingkungan sosial atau kelompok pertemanannya. Meski terlahir sebagai makhluk sosial, bukan berarti kemampuan tolong menolong ini serta merta dikuasai anak.

Sebagai orang tua, menanamkan saling tolong menolong pada anak tidaklah ada ruginya, karena setiap kebaikan akan dibalas dengan kebaikan. Berikan contoh uluran tangan atau saling membantu setiap saat pada siapa saja yang membutuhkan.

Ingatlah, contoh konkret lebih mudah diserap si kecil. Selain itu, orang tua wajib menciptakan kondisi yang merangsang semangat tolong menolong pada anak. Misalnya mengajak anak ke panti asuhan, memberikan bantuan ke tempat bencana alam atau mengunjungi sanak saudara yang sedang mengalami musibah.

Tak kalah penting, menggunakan kata-kata positif saat memintanya melakukan sesuatu. Contoh, “Nak, minta tolong ambilkan botol susu Adek di kamar ya.” Setelah ia melakukannya jangan lupa untuk berterima kasih. Misalnya, “Terima kasih ganteng, hebat anak mama.”

Dengan demikian si kecil akan tahu perbuatannya itu adalah sesuatu yang diharapkan orang tua, sehingga keesokan harinya ia akan mengulangi perilaku tolong menolong tersebut.

Di usia anak yang makin bertambah, latihan tolong menolong bisa makin dilatih dengan maksimal. Sebab, lingkup pergaulannya yang semakin luas. Caranya berinteraksi dengan teman-teman di sekolah bisa menjadi media pembelajaran yang efektif.

Karenanya kerja sama antara guru dan orang tua sangat diperlukan, agar apa yang sudah diajarkan di sekolah bisa diulangi lagi di rumah. [rif]