Scroll untuk baca artikel
Gaya Hidup

7 Manfaat Pentingnya Kehidupan Kerja yang Seimbang

Redaksi
×

7 Manfaat Pentingnya Kehidupan Kerja yang Seimbang

Sebarkan artikel ini

BARISAN.CO – Dalam dunia pekerjaan, terdapat tiga poin utama yang perlu didapatkan yaitu P3 (People, Pay, and Play). Orang-orang yang menyenangkan, gaji yang sepadan, serta adanya waktu untuk bermain setelah rutinitas bekerja yang panjang. Jika dua dari tiga poin tersebut tidak ditemukan, ada baiknya untuk mengundurkan diri.

Selain itu, keseimbangan dalam dunia pekerjaan juga sekiranya perlu ditimbang agar tak menjadi tekanan yang berdampak buruk bagi fisik dan mental. Keseimbangan itu juga dapat memberikan banyak manfaat, antara lain:

1. Tempat kerja yang buruk bisa menjadi sumber stres bagi masyarakat. Jika para pekerja memperoleh keseimbangan, maka tak pelak, hal itu akan mengurangi tingkat stres mereka. Namun begitu, banyak orang yang menganggap sulit untuk memperoleh kehidupan kerja yang seimbang.

Kenyataannya, ada beberapa cara yang dapat dilakukan, seperti menolak untuk mengerjakan sesuatu yang bukan prioritas, tidak menanggung beban kerja jika bisa dibagi bersama ke rekan lainnya, mengutamakan kesejahteraan diri sendiri, yang pada akhirnya dapat memperoleh banyak waktu untuk melakukan hal utama yang perlu dilakukan, serta dapat mengurangi tingkat kecemasan dan stres diri sendiri.

2. Kehidupan kerja yang seimbang akan memberikan banyak ruang untuk berpikir. Anda akan lebih memahami diri sendiri. Ini juga akan dalam membantu mengontrol emosi dan pikiran negatif dari sekitar.

3. Menjaga fisik tetap sehat dan bugar akan memberikan banyak energi, pandangan positif, dan terhindar dari gangguan tidur. Saat seseorang bekerja dalam ruangan kantor, kemungkinan waktu untuk bergerak amatlah sedikit. Kebanyakan mereka terlalu lama duduk.

Jika Anda memiliki waktu yang cukup, bisa dimanfaatkan untuk aktivitas di luar ruangan. Maka, tak jarang, beberapa perusahaan saat ini mengadakan gathering para karyawannya bukan hanya untuk merekatkan hubungan, namun juga memberikan kesenangan pada mereka.

4. Saat orang lain menghabiskan waktu akhir pekannya dengan keluarga, Anda berada dalam kondisi was-was dengan tak henti memeriksa ponsel untuk mengecek pekerjaan. Pekerjaan memang penting, namun waktu Anda juga amat berharga. Kehidupan yang selaras akan memberikan Anda hubungan baik dengan orang terdekat.

Saat Anda seharusnya makan malam dengan keluarga, abaikan pesan yang masuk. Nikmati waktu bersama keluarga. Dengan begitu, harmonisasi dan keseimbangan karir dan kehidupan pribadi akan berjalan beriringan.

5. Terlalu banyak bekerja juga akan berpengaruh dengan kurangnya waktu bersama orang tercinta. Semakin sedikitnya waktu, semakin berkurangnya kualitas hubungan yang dijalin. Pasangan Anda mungkin akan memakluminya, namun kembali lagi, dalam hubungan, komunikasi adalah kunci utama. Saat kekurangan waktu, itu berarti akan semakin sulit untuk berkomunikasi.

Sehingga tidak dapat dipungkiri, banyak hubungan yang kandas akibat kurangnya waktu yang dihabiskan.

6. Meningkatnya loyalitas juga dipengaruhi oleh kehidupan kerja yang seimbang. Sedikitnya tingkat stres yang dihadapi membuat Anda akan lebih termotivasi untuk bekerja keras dan lebih jauh terlibat dalam pekerjaan. Keseimbangan juga dapat mengurangi kecemasan dan Anda akan bekerja dengan senang hati.

7. Manfaat terbesar dari kehidupan kerja yang seimbang ialah memperoleh kebahagiaan dan kepuasan hidup. Saat seimbang, Anda memiliki waktu untuk Me Time dan bertemu dengan orang yang disayangi seperti keluarga, teman, maupun pasangan.

Memiliki kehidupan kerja yang seimbang sangat diperlukan. Bukan hanya untuk diri sendiri, namun juga orang lain termasuk tempat kerja Anda. Kini, saatnya untuk memprioritaskan diri Anda untuk merengkuh semua manfaat dari keseimbangan tersebut. Hargai diri Anda karena dengan begitu, orang lain akan jauh lebih menghargai Anda. [ysn]