Scroll untuk baca artikel
pojok

Inilah Bahasa Jawa Aku Cinta Kamu dan Kata-Kata Cinta Jawa yang Perlu Kamu Ketahui

Redaksi
×

Inilah Bahasa Jawa Aku Cinta Kamu dan Kata-Kata Cinta Jawa yang Perlu Kamu Ketahui

Sebarkan artikel ini
Bahasa Jawa Aku Cinta Kamu
Ilustrasi foto/Pexels.com

Selain mengungkapkan cinta secara lisan, tradisi kuat yang melekat pada orang jawa lebih kepada tindakan.

BARISAN.CO – Orang Jawa memiliki tradisi dan budaya yang kuat dalam mengekspresikan perasaan cinta, baik secara lisan maupun tindakan. Lantas bagaimana mengekspresikan perasaan cinta secara lisan atau mengutarakan kalimat cinta “Aku Cinta Kamu”? Tentu saja harus tahu bahasa jawa aku cinta kamu.

Selain mengungkapkan cinta secara lisan, tradisi kuat yang melekat pada orang jawa lebih kepada tindakan. Adapun cara mengekspresikan cinta kepada pasangan diantaranya dengan, Pertama,  memberikan hadiah. Perasaan cinta tidak hanya dengan kata-kata, tapi juga memberikan hadiah seperti bunga atau barang yang tidak mudah rusak misalnya boneka, barang antik, jam tangan maupun perlengkapan harian.

Kedua, ­selain memberikan hadiah, dengan tindakan seperti memeluk, mencium atau memberikan sentuhan lembuh untuk menunjukan perasan cinta. Ketiga, mengajak pasangan berlibur dan cara paling efektif adalah memberikan perhatian.

Lantas apa bahasa jawa aku cinta kamu? Bahasa jawa aku cinta kamu adalah aku tresno kowe.

Sebuah ungkapan klasik untuk mengekspresikan cinta. Budaya Jawa merupakan salah satu budaya yang kaya dan kompleks di Indonesia, dengan sejarah yang panjang dan tradisi yang kuat.

Orang Jawa dikenal dengan sikap ramah dan sopan terhadap tamu yang datang ke rumah mereka. Begitu juga saat mengutarakan cinta, tata nilai keramahan dan kesopanan senantiasa dijaga.

Budaya jawa yang menjunjung tinggi nilai tradisi dan kaya akan kebiasaan yang berbasis spiritual. Terlebih lagi masyarakat jawa memiliki banyak bentuk seni dan budaya, seperti tari, musik, wayang, dan sastra terlebih lagi kekayaan jenis makanan dan minuman.

Belum lagi terkait dengan hubungan sosial kemasyarakat, orang jawa memiliki semangat kerjasama dan gotong royong yang kuat, terutama dalam acara-acara tradisional seperti upacara adat. Begitu juga terkait hubungan dengan alam, budaya jawa memiliki pandangan yang tinggi terhadap alam dan lingkungan sekitarnya, dan sering menyertakan elemen-elemen alam dalam upacara adat.

Semua elemen budaya Jawa saling terkait dan saling melengkapi untuk membentuk budaya yang kaya dan berwarna-warni.

Kumpulan dan Kata-kata Bahasa Jawa tentang Cinta

Bahasa jawa tentang cinta tidak hanya diucapkan dengan perkataan aku cinta kamu atau aku tresno kowe. Namun juga dengan bahasa jawa lain seperti; aku kangen kowe (aku merindukanmu), aku tresna sampeyan (aku menyayagimu), aku ngarep-arep sampeyan (aku mengharapkanmu) dan aku seneng karo kowe (aku menyukaimu).

Berikut ini kumpulan kata-kata cinta bahasa jawa yang diambil dari paragram.id dan kata-kata patah hati Didi Kempot diambil dari bola.com, selengkapnya simak:

1. Tresno iku kadang koyo criping telo. Iso ajur nek ora ngati-ati le nggowo. (Cinta terkadang seperti keripik singkong, bisa hancur jika tidak hati-hati dibawa)

2. Nek pancen tresno kui kudu dijogo, ora malah keno godo karo wong liyo. (Kalau memang cinta harus dijaga, bukan malah termakan godaan orang lain).

3. Tresna kanggo manungsa mung amerga katresnane marang Gusti Allah sing Nyiptaaken manungsa. (Cinta kepada seorang manusia hanya dikarenan kecintaan kepada Allah Tuhan Semesta Alam yang telah menciptakan manusia)

4. Tresno iku ora patokan karo ganteng, ayune rupamu, akehe bondomu, lan opo penggaweanmu. (Cinta itu tidak berpatokan pada ketampanan, cantiknya parasmu, banyaknya hartamu, dan pekerjaanmu).

5. Mbangun kromo ingkang satuhu, boten cekap bilih ngagem sepisan roso katresnan. Hananging butuh pirang pirang katresnan lumeber ning pasangan uripmu siji kui. (Pernikahan yang sukses tidak membutuhkan sekali jatuh cinta, tetapi berkali kali jatih cinta pada orang yang sama).