Bahan Susah Terurai
Menurut FDA, makeup wipes terbuat dari bahan poliester, polipropilen, kapas, bubur kayu, atau serat rayon, yang banyak diantaranya tidak dapat terurai. Sedangkan, beberapa merek menggunakan bahan yang merusak, sebagian besar tisu berakhir di tempat pembuangan sampah selama bertahun-tahun dan tidak pernah benar-benar hilang.
Penasihat senior program Gender, Equity & Environment di Sierra Club, Sonya Lunder menyampaikan, studi tentang mikroplastik menemukannya di garam laut dan pasir.
“Benar-benar memperjelas, tidak benar-benar hilang, itu hanya menjadi partikel yang lebih kecil dan lebih kecil yang tidak pernah berubah menjadi tanah atau bahan organik. Mereka (mikroplastik) tinggal di bagian yang sangat kecil,” kata Sonya.
Sedangkan, ahli gaya hidup ramah lingkungan, Ashlee Piper mengungkapkan, tisu makeup sering kali merupakan perpaduan dari semacam plastik atau serat sintetis yang tidak bisa dikompos.
Oleh karena itu, penting bagi kita mulai memilah produk yang aman bagi lingkungan. Selain membantu kulit agar tetap sehat, meninggalkan makeup wipes juga dapat menyelamatkan planet bumi. Langkah kecil nan sederhana ini bisa dimulai hari ini karena tanpa memulainya, kita tidak bisa membayangkan malapetaka yang bisa terjadi ke depannya.
Sayangi kulit, sayangi bumi. [rif]