Scroll untuk baca artikel
Edukasi

Tips Aman Mudik Bagi Warga Zona Hijau

Redaksi
×

Tips Aman Mudik Bagi Warga Zona Hijau

Sebarkan artikel ini

BARISAN.COMomen lebaran tinggal menghitung hari. Tradisi mudik atau pulang kampung merupakan kegiatan yang sering kali dilakukan oleh masyarakat Indonesia pada hari menjelang Idul Fitri. Pada saat mudik pastinya pemilik rumah akan meninggalkan rumahnya dalam kondisi kosong untuk waktu yang cukup lama.

Kekhawatiran akan keamanan rumah pada saat ditinggalkan pemiliknya menjadi perhatian utama setiap masyarakat. Nah, agar tetap aman dan tenang selama mudik, berikut beberapa tips yang bisa Anda terapkan.

Pastikan Aliran Listrik Mati

Sebelum Anda melakukan perjalanan mudik pastikan aliran listrik dan beberapa sakelar yang tidak digunakan dalam keadaan mati. Jangan lupa pula untuk mencabut semua kabel peralatan elektronik dari stop kontak.

Terutama untuk fasilitas yang memerlukan daya listrik besar seperti pompa air, pendingin ruangan, dan lain-lain. Hal ini bertujuan untuk mencegah adanya kebakaran akibat korsleting listrik.

Untuk lampu, diusahakan menggunakan lampu otomatis yang pada saat malam hari akan menyala secara otomatis.

Lepas Regulator dari Tabung Gas

Pastikan Anda melepas regulator dari tabung gasnya, dan sebelum meninggalkan rumah Anda juga wajib memastikan tidak ada kebocoran gas pada saat regulator sudah terlepas.

Bersihkan Rumah Sebelum Pergi

Hal yang tidak kalah penting yaitu membersihkan atau merapikan seluruh bagian dalam rumah. Sebelum Anda meninggalkan rumah diusahakan untuk mencuci semua piring-piring yang kotor, menyapu dan mengepel lantai-lantai agar tidak berdebu.

Sehingga pada saat Anda kembali pulang, rumah dalam keadaan tidak terlalu kotor dan berantakan.

Simpan Barang Berharga di Tempat Aman

Pada saat mudik Anda tidak mungkin membawa semua barang-barang ke kampung halaman. Agar barang-barang berharga seperti emas, berlian, laptop, hingga uang tunai Anda tetap aman sebaiknya simpanlah di brankas atau Anda bisa memanfaatkan pegadaian terdekat.

Kunci Pintu dan Jendela dengan Baik

Sebelum berangkat mudik Anda wajib memastikan ulang apakah semua pintu dan jendela rumah sudah terkunci dengan benar. Pasalnya, sering kali masyarakat lupa mengkunci jendela rumahnya.

Hal ini yang memancing para pelaku kejahatan untuk masuk ke dalam rumah Anda dengan mudah. Jika perlu, tambahkan kunci pengaman, kamera CCTV, dan alarm rumah.

Titipkan Hewan Peliharaan

Jika Anda memiliki hewan peliharaan, sebaiknya Anda menitipkannya di Petshop. Lalu, pastikan hewan Anda dalam keadaan sehat.

Lapor RT, RW, dan Tetangga Terdekat

Pentingnya budaya lapor menjadi kunci utama bagi masyarakat yang ingin bepergian jauh dan untuk waktu yang cukup lama. Sebelum mudik, Anda bisa melapor terlebih dahulu ke RT atau RW sehingga para satpam yang berjaga nantinya bisa mengontrol rumah Anda.

Anda juga bisa menitipkan rumah kepada tetangga terdekat yang pada saat itu tidak mudik ke kampung halamannya.

Nah, sekarang Anda sudah tidak ragu lagi kan untuk meninggalkan rumah pada saat mudik lebaran nanti? Dengan cara-cara di atas, Anda pasti akan nyaman dan tenang selama perjalanan ke kampung halaman. []