Scroll untuk baca artikel
Kesehatan

Benarkah Sering Menahan Kencing Penyebab Kanker Prostat?

Redaksi
×

Benarkah Sering Menahan Kencing Penyebab Kanker Prostat?

Sebarkan artikel ini

BARISAN.CO – Kanker prostat adalah jenis kanker yang tumbuh pada prostat atau di dalam kelenjar prostat yang pada umumnya ditandai dengan gangguan buang air kecil. Diketahui, prostat merupakan kelenjar yang terletak di bawah kandung kemih yang berperan terhadap reproduksi. Lantas benarkan sering menahan kencing dapat menyebabkan kanker prostat?

Penyebab kanker prostat ini karena ada perubahan atau mutasi DNA pada kelencar prostat, sehingga memicu munculnya sel abnormal yang tidak terkendali. Perubahan DNA ini disebabkan karena pola makan, kebiasaan merokok, obesitas maupun riwayat bawaan dari keluarga.

Sebelumnya perlu diketahui bahwa kanker prostat hanya terjadi pada pria. Ciri atau gejala dari kanker prostat yakni orang lebih sering buang air kecil, terutama pada waktu malam hari. selain itu ditandai dengan nyeri pada bagian penis saat buang air kecil.

Jadi penyakit ini memang berkait erat dengan buang air kecil, lantas bagaimana dengan menahan air kencing apakah juga dapat menyebabkan kanker prostat.

Banyak informasi beredar bahwa kanker prostat ini bisa disebabkan karena sering menahan buang air kecil. Meski belum dikonfirmasi kebenarannya, banyak orang terutama pria yang mempercayai hal tersebut.

Menanggapi hal ini, dokter spesialis urologi dr Agus Rizal Ardy Hariandy Hamid SpU(K) PhD dari RS Siloam Hospital Asri mengatakan bahwa informasi tersebut tidak benar adanya.

Dia menjelaskan, sering menahan buang air kecil biasanya berkaitan dengan gangguan kandung kemih.

“Ini jelas jelas mitos. Menahan kencing sebenarnya berkaitan dengan gangguan kandung kemih atau otot di sekitar prostatnya,” pungkas dr Agus.

Jadi menahan buang air kencing tidak ada hubungannya dengan kanker prostas. Justru yang terjadi jika sering menahan buang kencing yakni terjadi infeksi saluran kemih, yang mengakibatkan pembengkakan di kandung kemih.