Kedudukan kucing dalam Islam begitu dimuliakan, bahkan Lantaran kasih sayang kepada kucing Allah memberikan rahmat dan ampunan.
BARISAN.CO – Kucing selain hewan peliharaan, ternyata juga perhiasan rumah tangga sebab saat ini banyak orang yang gemar memelihara kucing. Beragam jenis kucing seperti kucing persia, russian, blue cat, siberia, excotix dan ragdoll menjadi buruan pecinta kucing dan penjual makanan kucing juga turut mendapat rezeki.
Manusia dan kucing seperti dua sahabat yang tidak dapat dipisahkan, kelembutan bulu-bulunya dan betapa menggemaskan perilakunya. Bahkan ajaran agama Islan juga begitu memulyakan kucing, sebab Islam mengajarkan kepada hambanya untuk mencintai makhluk hidup.
Ajaran Nabi Muhammad Saw tentang kasih sayang dan mengasihi semua ciptaan Allah, ia contohkan kepada umatnya. Rasulullah senantiasa bersikap baik terhadap kucing, bahkan ada salah satu sahabat nabi yang meriwayatkan hadis paling banyak mendapatkan gelar bapaknya kucing yakni Abu Hurairah.
Rasulullah Saw bersabda:
إِنَّهَا لَيْسَتْ بِنَجَسٍ إِنَّهَا مِنَ الطَّوَّافِينَ عَلَيْكُمْ وَالطَّوَّافَاتِ
“Kucing itu tidaklah najis. Sesungguhnya kucing merupakan hewan yang sering kita jumpai dan berada di sekeliling kita. ” (HR. At Tirmidzi)
Maka selayaknya bagi bagi yang memelihara kucing hendaknya senantiasa memperlakukan kucing dengan baik. Sebab memelihara kucing memiliki beragam keutamaan, adapun keutamaan memelihara kucing ialah bukti seorang hamba memiliki bentuk cinta kepada hewan.
Sungguh sangat menyenangkan memelihara kucing, sebab kedudukan kucing sangat diperhatikan di dalam agama Islam. Kucing hendaknya diberi makan dan minum yang cukup serta diberikan kebebesan bergerak.
Kedudukan kucing dalam Islam
Bahkan ada dikisah seorang wanita diazab gara-gara seekor kucing, lantaran wanita tersebut mengurung kucing hingga mati. Rasulullah Saw bersabda:
أَنَّ رَسُولَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ: عُذِّبَتِ امْرَأَةٌ فِي هِرَّةٍ، سَجَنَتْهَا حَتَّى مَاتَتْ، فَدَخَلَتْ فِيهَا النَّارَ، لَا هِيَ أَطْعَمَتْهَا وَسَقَتْهَا، إِذْ هِيَ حَبَسَتْهَا، وَلَا هِيَ تَرَكَتْهَا تَأْكُلُ مِنْ خَشَاشِ الْأَرْضِ. رواه مسلم.
“Sungguh Rasulullah saw. telah bersabda, “Ada seorang wanita yang diazab karena seekor kucing. Ia mengurung kucingnya sampai mati, lalu ia masuk neraka karenanya. Ia tidak memberikan makan dan minum kucingnya. Bahkan ia mengurungnya. Ia tidak meninggalkan makanan untuknya, sehingga ia memakan apa yang keluar dari bumi.” (HR. Muslim).
Perilaku buruk terhadap kucing hendaklah dihindari, sesungguh barangsiapa mengetahui kedudukan kucing ia adalah hewan yang memiliki keberkaha.
Ada kisah bagaimana kedudukan kucing dalam Islam sebagaimana diterangkan dalam kitab Nashaihul Ibad karya Syekh Nawawi Al-Bantani. Berikut kisahnya: