Kedua, sangat menggoda mengambil pekerjaan berdasarkan jumlah gaji. Akan tetapi, memiliki pekerjaan dengan rekan kerja yang baik dan lingkungan yang menyenangkan mungkin jauh lebih baik untuk menjadi pilihan.
Ketiga, sedikit refleksi diri dapat membantu mengidentifikasi yang baik untuk diri sendiri. Dengan melihat kembali keputusan yang telah membawa kebahagiaan jangka panjang atau yang membawa penyesalan, kita lebih mengenali diri kita sendiri.
Terakhir, pertimbangkan apa yang dapat dilakukan untuk orang lain. Memberi uang, waktu, atau sumber daya akan menjadi hal luar biasa bagi orang lain dan menjadikan hidup lebih berarti.
Mengembangkan perasaan untuk membuat pilihan menjadikan kehidupan lebih bermakna. Dengan begitu, semua akan menemukan cara untuk lebih berbahagia yang tentunya akan bedampak baik bagi kesehatan kita sendiri. [dmr]