Scroll untuk baca artikel
Kesehatan

Polusi Membunuh 9 Juta Orang di Dunia Tiap Tahunnya

Redaksi
×

Polusi Membunuh 9 Juta Orang di Dunia Tiap Tahunnya

Sebarkan artikel ini

Pada Pilpres 2019, salah satu janji Presiden RI, Jokowi adalah pemanfaatan energi terbarukan. Namun, hingga kini, bahan bakar fosil masih menjadi andalan pemerintah. Padahal, tahun lalu, penelitian dari Universitas Harvard mengungkapkan, polusi udara dari bahan bakar fosil bertanggung jawab atas 1 dari 5 kematian di seluruh dunia. Sedangkan, posisi Indonesia selalu berada di lima besar jumlah kematian terbanyak di dunia akibat polusi udara.

Dengan adanya dua penelitian di atas, seyogyanya, pemerintah mempercepat penuntasan janji kampanye itu. Terlebih, masih ada waktu untuk dapat merealisasikannya.

Penulis penelitian mengajkan rekomendasi untuk mengurangi kematian polusi dengan cara perlu adanya pemantauan dan pelaporan yang lebih baik dan pemerintah memperkuat sistem dalam mengatur industri dan mobil.

“Kami benar-benar tahu bagaimana memecahkan setiap masalah itu. Yang hilang adalah kemauan politik,” tutur rekan penulis studi, Richard Fuller, pendiri Aliansi Global untuk Kesehatan dan Polusi. [rif]