Semua pemeran juga memiliki chemistry atau perasaan yang terkoneksi satu sama lain. Bagaimana ayah Ruby, Frank Rossi (Troy Kotsur) dengan ibunya, Leo Rossi (Daniel Durant), pun kakak laki – lakinya, Jackie Rossi (Marlee Matlin) dengan seluruh anggota keluarganya.
Semua menjadi satu keutuhan, keluarga yang solid, saling mengenal dan terlihat ada hubungan yang nyata di antara mereka. Ketika makan, mereka bisa berdebat dan berdiskusi banyak hal dengan bahasa isyarat.
Mr. V juga bisa berperan menjadi seorang guru musik yang baik. Saat mengajar, Mr. V seolah – olah memang mengetahui banyak tentang musik. Mr. V juga bisa menjadi contoh bagi guru – guru lain. Tidak hanya pandai mengajar, tapi juga peduli, tegas dan disiplin.
Yang tak kalah menarik adalah Emilia memang bisa bernyanyi. Suaranya merdu dan memiliki nada yang bagus. Karena kemampuannya itu, tampaknya Emilia akan menjadi bintang yang bersinar suatu hari.
Emilia menyanyikan beberapa lagu, di antaranya You’re All I Need To Get By dan Both Side Now. Lagu – lagu tersebut sangat indah untuk didengarkan, pastinya Anda tak akan merasa bosan kala menonton.
Edukatif dan Layak Menjadi Tontonan Keluarga
Dalam film ini, kita mendapatkan pelajaran bahwa keluarga bisa menjadi kekuatan yang luar biasa untuk menjalani kehidupan. Ruby, meski harus belajar dan mengajar impiannya menjadi musisi, ia tetap meluangkan waktu untuk membantu kedua orang tuanya.
Sementara keluarganya, meski tak bisa mendengarnya bernyanyi pun mendukung bakat dan minat Ruby. Kita bisa melihat pada adegan Ruby bernyanyi di sekolahnya. Orang tuanya dan kakaknya datang untuk melihat penampilan Ruby meski tampak kebingungan.
Kita juga bisa melihat keluarga Ruby bisa menjadi penyemangat bagi Ruby ketika mengikui audisi masuk kampus musik.
Karena di balik suksesnya seorang anak ada orang tua hebat di dalamnya. Ruby bisa menjadi seperti yang ia mau berkat dukungan dari keluarganya, khususnya kedua orang tuanya.
Banyak Mendapat Penghargaan
CODA menjadi salah satu film yang masuk dalam nominasi film terbaik di ajang penghargaan Oscar 2022. CODA bersaing dengan sederet film besar lainnya yaitu Belfast, Don’t Look Up, Drive My Car, Dune, King Richard, Licorice Pizza, Nighthmare Alley, The Power of The Dog, dan Waste Side Story.
Selain masuk dalam nominasi Best Picture, sutradara sekaligus penulis, Sian Heder juga masuk dalam nominasi Best Writing di penghargaan Oscar tahun ini. Begitu juga dengan aktor pemeran ayah Ruby, Troy Kotsur, masuk dalam nominasi Actor In Supporting Role.