Scroll untuk baca artikel
Kesehatan

Manfaat Safron Untuk Kesehatan dan Kecantikan

Redaksi
×

Manfaat Safron Untuk Kesehatan dan Kecantikan

Sebarkan artikel ini

BARISAN.CO – Pernahkah kamu mendengar istilah safron? Safron adalah salah satu jenis rempah yang menyimpan banyak khasiat. Rempah ini berasal dari bunga crocus (crocus sativus) yang banyak dibudidayakan di Iran dan beberapa negara lain seperti India, Spanyol, dan Yunani.

Safron juga memiliki warna yang khas dan aroma yang kuat. Salah satu manfaat safron ialah dapat meningkatkan mood, menaikkan libido, dan melawan stres. Safron ternyata aman dikonsumsi oleh semua orang, baik anak-anak maupun orang dewasa.

Cara mengonsumsinya bisa dicampurkan ke dalam makanan atau minuman tertentu. Selain itu, kita bisa mengonsumsi dalam bentuk pil sebagai suplemen harian.

Penasaran dengan manfaat Safron lainnya? Yuk simak penjelasan berikut ini.

1. Zat Antikanker

Radikal bebas bisa menyebabkan penyakit kronis seperti kanker. Sebagai rempah yang kaya akan antioksidan, safron bisa menetralisir zat berbahaya dari dalam tubuh. Berdasarkan penelitian, safron dianggap bisa membunuh sel kanker usur besar dan menekan pertumbuhannya.

Ternyata efek ini juga berlaku untuk kulit, sumsum tulang, prostat, paru-paru, payudara, leher rahim, dan beberapa sel kanker lainnya.

2. Menurunkan Berat Badan

Safron dinilai mampu mengurangi nafsu makan seseorang. Dalam sebuah studi disebutkan bahwa wanita yang mengonsumsi suplemen safron akan merasa cepat kenyang bahkan kehilangan berat badan secara signifikan.

3. Mencegah Risiko Diabetes

Penyakit lainnya yang banyak diderita dan sangat berisiko adalah diabetes. Namun, kita tidak perlu khawatir lagi. Bunga safron ternyata memiliki kemampuan untuk meningkatkan sensitivitas dari hormon insulin yang ada di dalam tubuh.

Hal ini tentunya sangat berguna untuk mencegah risiko penyakit diabetes dan juga mengobati penyakit tersebut.

4. Mengurangi Nyeri Haid

Saat datang bulan, sebagian perempuan seringkali mengeluhkan nyeri pada bagian perutnya. Untuk mengatasi gangguan tersebut, ada beberapa rempah yang bisa dimanfaatkan sebagai obat herbal. Safron bisa mengurangi nyeri pada haid dan menjaga perubahan emosional pada perempuan yang sedang mengalami sindrom pramenstruasi (PMS).

5. Membuat Kulit Menjadi Lembab

Selain untuk kesehatan, safron juga berguna untuk kecantikan, lho. Salah satunya adalah untuk meratakan tekstur kulit dan memberikan kelembaban pada kulit wajah secara alami. Biasanya safron digunakan pada produk seperti face mist atau toner. [rif]