BARISAN.CO – Pandemi menjadikan kita semakin akrab dengan media sosial. Namun, penyebaran informasi hoaks masih saja menjadi sumber keresahan kita sehari-hari.
Para oknum tidak bertanggung jawab semakin leluasa menyebarkan berita bohong di media sosial. Minimnya tingkat literasi masyarakat Indonesia bisa jadi merupakan alasan informasi bohong mudah tersebar meski hanya membaca judul artikel berita.
Padahal, yang mereka baca belum tentu benar dan valid. Oleh karena itu, perlu diingatkan agar memanfaatkan media sosial secara positif dan jangan mudah termakan isu tidak benar.
Memang harus dibiasakan membaca utuh dan tuntas demi menghindari diri dari berita hoaks. Selain itu, cek sumber beritanya terlebih dahulu, sumber berita yang valid biasanya dari website resmi.
Dalam sepekan ini, Barisanco telah merangkum hoaks yang viral di media sosial diantaranya adalah akun telegram BNI sekuritas atau bionis, foto pecahan uang kertas Rp200.000 resmi diedarkan hari ini, video pancaran sinyal Bluetooth dalam pesawat menunjukkan penumpang yang sudah divaksin, hingga video bayi selamat usai tertimbun material erupsi gunung semeru.
Selamat datang di Katanya VS Faktanya, rubrik yang merangkum kabar dusta dan berita hoaks paling viral dalam sepekan.
Katanya: Akun Telegram BNI Sekuritas atau BIONIS
Telah beredar sebuah akun Telegram dengan nama “BIONIS MOBILE BNI INVESTASI”. Akun ini menggunakan logo BNI Sekuritas sebagai foto profil dan menawarkan investasi kepada seluruh anggotanya.
Faktanya: Dilansir dari akun Twitter resmi BNI Sekuritas @bnisekuritas46, pihak BNI Sekuritas menegaskan BNI Sekuritas tidak pernah menjanjikan fix return dan meminta titip dana dalam bentuk apapun melalui media sosial.
Segala informasi terkait BNI Sekuritas bisa didapatkan Customer Care BNI Sekuritas di 14016, situs resmi BNI Sekuritas bnisekuritas.co.id, Telegram bnisearchdailyreport, Twitter bnisekuritas46, Facebook bnisekuritas46, dan Instagram bnisekuritas46 yang sudah ada centang birunya.
Katanya: Ada Pecahan Uang Kertas Rp200.000 Resmi Diedarkan
Baru-baru ini media sosial digemparkan dengan unggahan sebuah gambar yang memperlihatkan seseorang yang memegang benda seperti uang kertas.
Dalam postingannya juga terdapat narasi “PECAHAN UANG KERTAS RP 200.000 RESMI DIEDARKAN HARI INI, WAJIB DISHARE!! SEMUA HARUS TAU. Majulah Indonesia”.
Faktanya: Gambar yang resmi diedarkan pada 21 Desember 2021 merupakan klaim yang salah dan bukan uang kertas. Benda yang ada di foto itu sebenarnya adalah voucher potongan harga untuk pembelian produk Polo Ralph Lauren Indonesia yang hanya berlaku pada periode dan tempat tertentu.
Katanya: Video Pancaran Sinyal Bluetooth dalam Pesawat Menunjukkan Penumpang yang Sudah Divaksin
Belum lama beredar sebuah video yang menunjukkan interior dan eksterior pesawat, diikuti oleh layar ponsel dari seseorang yang menunjukkan koneksi kode bluetooth yang tersedia.
Pancaran sinyal bluetooth tersebut diklaim berasal dari penumpang pesawat yang sudah divaksin Covid-19.
Faktanya: Rekaman ponsel dari dalam kabin pesawat tersebut menunjukkan ketersediaan perangkat nirkabel dalam penerbangan dan tidak terkait dengan status vaksin penumpang pesawat.
Dilansir dari reuters.com daftar koneksi dalam video tersebut menunjukkan alamat atau pengenal bluetooth untuk ponsel dan perangkat lain yang kompatibel dengan bluetooth.
Katanya: Video Bayi Selamat usai Tertimbun Material Erupsi Gunung Semeru
Belakangan ini beredar video balita yang selamat dari bencana alam. Dalam video tersebut disebutkan bila balita malang itu merupakan salah satu korban selamat dari erupsi Semeru.
Balita itu berhasil dievakuasi dari sebuah rumah yang ambruk tertimbun material. Para warga pun membersihkan tubuh balita tersebut yang dipenuhi dengan lumpur.
Faktanya: Telah dilakukan penelusuran oleh wartabromo.com, video berdurasi 3 menit 58 detik tersebut sudah beredar sejak 2018 silam. Temuan lainnya, bayi yang tidak diketahui identitasnya ini adalah korban likuifaksi yang terjadi di Palu pada September 2018 lalu. [dmr]