Barisan.co
Tak ada hasil
Lihat semua hasil
Barisan.co
Tak ada hasil
Lihat semua hasil
Barisan.co
Tak ada hasil
Lihat semua hasil
Beranda Terkini Politik & Hukum

Blusukan Bukan Hal Baru, tetapi Selalu Mengandung Kesungguhan

:: Redaksi
5 Januari 2021
dalam Politik & Hukum
Blusukan Bukan Hal Baru, tetapi Selalu Mengandung Kesungguhan

Menteri Sosial Tri Rismaharini dan rombongan blusukan menemui sekelompok warga yang menghuni bawah tol Gedong Panjang, Pluit, Jakarta Utara (30/12). Ilustrasi: Humas Kemensos

Bagi ke FacebookCuit di TwitterBagikan ke Whatsapp

BARISAN.CO – Tri Rismaharini mengejutkan kita sebentar pada hari-hari pertamanya bekerja sebagai Menteri Sosial. Ia blusukan, seperti dulu dilakukannya waktu jadi Walikota Surabaya.

Akan halnya sebagai perbuatan, kita tentu tak asing dengan blusukan sebagai istilah. KBBI sudah memasukkannya ke dalam kelas verba, yang mengandung arti: “Masuk ke suatu tempat dengan tujuan untuk mengetahui sesuatu.”

Risma blusukan, pertama-tama, ke kolong jembatan belakang kantornya di Jalan Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat. Sepertinya ia punya kecenderungan untuk memulai sesuatu dari yang tampak dan dekat, dan itu bagus dilihat dari sisi manapun. Risma bertemu banyak gelandangan di situ, dan menjanjikan hunian yang layak pada mereka.

Ia melanjutkan blusak-blusuk ke Balai Rehabilitasi Sosial Eks Gelandangan dan Pengemis ‘Pangudi Luhur’ di Bekasi, Jawa Barat. Lalu selang beberapa hari ke Yayasan Mojopahit di Balong Cangkring (BC), Kota Mojokerto, untuk bertemu anak-anak jalanan di sana. Lalu ke Dolly Surabaya.

BACAJUGA

amplop kosong jokowi

Pedagang di Bandung Terima Amplop Kosong dari Jokowi, Begini Klarifikasi Pihak Istana

30 Agustus 2022
beras bansos dikubur

Soal Temuan Beras Bansos yang Dikubur di Depok, Tri Rismaharini: Bukan Zaman Saya!

2 Agustus 2022

Meski kalau dicermati aktivitas Risma sebetulnya lebih mirip kunjungan resmi yang tertata, formal, dan terjadwal—ditambah statusnya sebagai menteri sehingga tidak bisa seenaknya menentukan protokol waktu—kita tetap dapat merasakan spirit blusukan yang serba informal dan penuh improvisasi kuat dimiliki Risma.

Dalam khazanah Jawa, blusukan paling banyak mencerminkan kesungguhan dalam mencari. Mungkin serupa tapi tak sama dengan penelitian lapangan pada tradisi saintifik. Dengan demikian boleh disebut, betapapun blusukan Risma diberitakan miring, jelas masih terkandung makna positif atas upayanya tersebut.

Namun jika diteruskan, tentu sulit mencari model blusukan yang efektif bagi orang sekelas menteri. Ada sekurangnya 74.957 desa di Indonesia, dan semuanya butuh kehadiran Risma sebagai penanggung jawab kesejahteraan sosial.

Perkara sosial adalah perkara yang kompleks. Risma, dalam kapasitasnya sebagai orang nomor satu yang mengurusi perkara sosial, perlu hadir di hadapan seluruh masyarakat Indonesia dengan aturan main yang memungkinkannya melakukan hal demikian.

Di satu sisi, tentu menyenangkan melihat menteri blusukan. Dulu begitu sekarang juga begitu. Apalagi dari hasil blusukan, kita menjadi tahu di jantung ibukota masih ada rakyat yang tidak punya rumah layak. Kenyataan itu sangat menggugah dan penting.

Proses awal Risma menjadi menteri sosial sudah benar. Itu dapat dilihat dari kesungguhan dan ketulusannya bertugas—dan kita juga sudah melihat itu sejak 10 tahun ia memimpin Surabaya. Tapi mari jujur katakan saja: kita butuh Risma yang lebih. [Dmr]

Topik: BlusukanKementerian SosialTri Rismaharini
Redaksi

Redaksi

Media Opini Indonesia

POS LAINNYA

Kabar Pilpres 2024
Politik & Hukum

Pilpres 2024: Hal-hal yang Bisa Disimpulkan Sejauh ini

3 Februari 2023
IPK Indonesia 2022
Politik & Hukum

Indeks Persepsi Korupsi Indonesia 2022 Melorot, Lagi

3 Februari 2023
RUU PPRT
Politik & Hukum

Lini Masa RUU PPRT, Terkatung 19 Tahun di Senayan Menunggu Ketok Palu

2 Februari 2023
Gejolak Kekerasan Meningkat, Israel Semakin Mesra dengan Amerika
Politik & Hukum

Gejolak Kekerasan Meningkat, Israel Semakin Mesra dengan Amerika

1 Februari 2023
Tahlil dan Doa Satu Abad NU
Politik & Hukum

Tahlil dan Doa Satu Abad NU, Gus Yusuf: PKB adalah Anak Kandung NU

1 Februari 2023
Anies Capres Koalisi Perubahan
Politik & Hukum

Anies Capres Koalisi Perubahan, Ambang Batas Terpenuhi Menunggu Calon Lain

31 Januari 2023
Lainnya
Selanjutnya
Bukan Ambisi Jabatan, tapi Amanah

Bukan Ambisi Jabatan, tapi Amanah

Harmony Award Anies Baswedan

Harmony Award Kemenag, DKI Jakarta Tidak Bekerja Kok Mendapat Penghargaan?

Diskusi tentang post ini

TRANSLATE

TERBARU

analisa youtube shorts

Benarkah YouTube Short Bisa Menghasilkan Uang? Inilah Analisa Kebenarannya

3 Februari 2023
Amerika Bicara Utilitas dan Efisiensi Air Sungai, Indonesia Masih Berkutat dengan Proyek Sodetan dan Buang Air ke Laut

Amerika Bicara Utilitas dan Efisiensi Air Sungai, Indonesia Masih Berkutat dengan Proyek Sodetan dan Buang Air ke Laut

3 Februari 2023
website foto gratis

7 Rekomendasi Website Foto Gratis, No Copyright untuk Konten dan Desain

3 Februari 2023
rhoma irama air putih

Rutin Minum Air Putih Hangat, Rhoma Irama Berhasil Diet

3 Februari 2023
kanti w janis

Tadaburan Novel Karya Kanti W Janis

3 Februari 2023
Penerimaan Pendapatan Investasi Lainnya (US$ Juta)

Penerimaan Pendapatan Investasi Lainnya (US$ Juta)

3 Februari 2023
Kabar Pilpres 2024

Pilpres 2024: Hal-hal yang Bisa Disimpulkan Sejauh ini

3 Februari 2023

SOROTAN

Amerika Bicara Utilitas dan Efisiensi Air Sungai, Indonesia Masih Berkutat dengan Proyek Sodetan dan Buang Air ke Laut
Opini

Amerika Bicara Utilitas dan Efisiensi Air Sungai, Indonesia Masih Berkutat dengan Proyek Sodetan dan Buang Air ke Laut

:: Yayat R Cipasang
3 Februari 2023

BANJIR Jakarta tidak sekadar bencana alam tetapi juga sudah sangat politis. Banjir dan cara penanganannya menjadi alat kampanye, glorifikasi atau...

Selengkapnya
Perlindungan PRT

Rentan Alami Kekerasan, Perlindungan Terhadap PRT Perlu Perhatian Serius

2 Februari 2023
Pakar Hukum: Ditolaknya UAS, Privilege Singapura

Berkongsi Kita Pecah

1 Februari 2023
Taruhan Alphard, sampai Kapan?

Taruhan Alphard, sampai Kapan?

1 Februari 2023
Pemilu Serentak Tahun 2024

Menyongsong Pemilu Serentak Tahun 2024 yang Berkualitas dan Berintegritas

1 Februari 2023
Menanti Keberanian KIB Usung Airlangga-Erick Thohir

Menanti Keberanian KIB Usung Airlangga-Erick Thohir

31 Januari 2023
  • Tentang Kami
  • Kontak
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Indeks Artikel

BARISAN.CO © 2020 hak cipta dilindungi undang-undang

Tak ada hasil
Lihat semua hasil
  • Terkini
  • Senggang
  • Fokus
  • Opini
  • Kolom
    • Esai
    • Analisis Awalil Rizky
    • Pojok Bahasa & Filsafat
    • Perspektif Adib Achmadi
    • Kisah Umi Ety
    • Mata Budaya
  • Risalah
  • Sastra
  • Khazanah
  • Sorotan Redaksi
  • Katanya VS Faktanya
  • Video

BARISAN.CO © 2020 hak cipta dilindungi undang-undang