Minyak CBD juga bisa membantu individu dengan palsi selebral yang mungkin menderita nyeri otot dan persendian kronis karena tidak dapat sepenuhnya memperpanjang anggota tubuhnya. Minyak ini juga telah terbukti memiliki sifat penghilang rasa sakit dengan meningkatkan kadar serotonin yang merupakan bahan kimia untuk meredam peradangan dan rasa nyeri.
Bisa juga mengatasi masalah insomnia atau gangguan tidur, suasana hati atau depresi, kesulitan berbicara, dan bahkan sembelit.
Di negara Muslim seperti Turki pun mengizinkan obat mengandung CBD untuk digunakan dengan resep dokter. Namun, Turki tetap melarang keras merokok ganja utuh. Di tahun 2016, pemerintah Turki melegalkan produksi ganja di 19 provinsi Turki yang diterbitkan melalui peraturan tentang budidaya dan pengendalian ganja.
Sesuai aturan, petani diperbolehkan menanam dan memproduksi gaja setelah mendapat izin dan berlaku selama 3 tahun. Produksi di bawah pengawasan Kementerian Pangan, Pertanian, dan Peternakan Turki yang hanya digunakan untuk tujuan medis dan ilmiah.
Bagi petani yang ingin menanamnya harus membuktikan tidak pernah terlibat dalam produksi obat-obatan terlarang.
Ganja mungkin memang menjanjikan, tetapi tidak selalu direkomendasikan, kecuali pilihan pengobatan lain tidak efektif atau memadai terutama jika menyangkut anak-anak. [rif]