Scroll untuk baca artikel
Blog

Pertemuan PKS dan Partai Nasdem, Relawan S1AP: Memenangkan Anies di Pilpres 2024

Redaksi
×

Pertemuan PKS dan Partai Nasdem, Relawan S1AP: Memenangkan Anies di Pilpres 2024

Sebarkan artikel ini

BARISAN.CO – Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu dan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh melakukan pertemuan di Nasdem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat, Rabu (22/6/2022).

Pertemuan antara PKS dan Partai Nasdem menghasilkan tiga poin kesepahaman. Adapun kesepahaman tersebut yakni menjadikan Pilpres 2024 sebagai instrument demokrasi yang penuh semangat toleransi dan persatuan bangsa.

Selanjutnya, membangun kesadaran masyarakat untuk tetap mengungkapkan harkat martabat diri sebagai warga Negara dalam bingkai Pancasila di atas kepentingan kelompok dan golongan. Terakhir, menyepakati persiapan kerja sama Pilpres 2024. Tiga kesepahaman tersebut diungkapkan Pipin Sopian dalam keterangan tertulisnya.

Selain itu, dalam pertemuan Ketua Umum Partai Demokrat dan Presiden PKS nama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan disebut menjadi salah satu kandidat calon presiden.

Hal ini ini ditegaskan Presiden PKS Ahmad Syaikhu, bahwa nama Anies mencuat melalui survey internal PKS. Lebih lanjut menyapikan bahwa nama capres dan cawapres di PKS dikumpulkan dan diserap berdasarkan aspirasi pimpinan wilayah se Indonesia.

Sementara itu, menanggapi pertemuan tersebut kata Ketua Komite Kaderisasi Simpul Anies Presiden (S1AP) Indonesia Jay Abdullah menyampaikan apresiasi dan berharap terjadi koalisi yang solid.

“Kami apresiasi pertemuan Partai Nasdem dengan PKS. Semoga partai lain menyusul,” ujarnya.

Jay menambahkan nama Anies menjadi suara mayoritas capres 2024 yang diusulkan di Rakernas Partai NasDem. Hal ini membuat parpol lain ingin berkoalisi.

“Suara kader PAN di Jakarta menginginkan partai berlambang matahari terbit ini mengusung Anies di Pilpres 2024. Saya menyakini DPP PAN akan memutuskan mengusung Anies di Pilpres 2024,” ungkapnya.

Jay mengatakan, PPP tidak menutup kemungkinan mengusung Anies di Pilpres 2024. Basis suara PPP di berbagai daerah menginginkan Anies menjadi capres 2024,.

“Begitu juga dengan Partai Demokrat mempunyai hubungan baik dengan Anies Baswedan. “Ada wacana Anies-AHY di Pilpres 2024,” imbuhnya.

Kata Jay, semua relawan Anies siap bekerjasama dengan partai politik untuk memenangkan mantan Rektor Universitas Paramadina Jakarta menjadi Presiden Indonesia.

“Kami menjalin komunikasi dengan semua parpol untuk memenangkan Anies di Pilpres 2024,” pungkas Jay.