Scroll untuk baca artikel
Blog

Anies Baswedan Yakin Partai NasDem, PKS, dan Demokrat Jalan Bersama di Pilpres 2024

Redaksi
×

Anies Baswedan Yakin Partai NasDem, PKS, dan Demokrat Jalan Bersama di Pilpres 2024

Sebarkan artikel ini

PKS bersiap, Demokrat bersiap dan nanti bersama-sama, NasDem-Demokrat-PKS jalan bersama-sama.

BARISAN.CO – Anies Baswedan memastikan Partai NasDem, PKS dan Demokrat akan bersama-sama untuk pilpres 2024 mendatang.

“Sekarang dengan Partai NasDem, insya Allah dua partai lainnya bersama-sama dengan kita,” ucap Anies disambut tepuk tangan kader Partai NasDem di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, (10/11/2022) dikutip dari KBA News.

Lebih lanjut Anies mengatakan PKS bersiap, Demokrat bersiap dan nanti bersama-sama, NasDem-Demokrat-PKS jalan bersama-sama.

Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 menuturkan mewujudkan itu, ketiga partai harus mulai menyamakan misi dan menjalankannya bersama-sama.

“Misinya sama, bagi-bagi tugas, dan kita informasikan, apa yang dibawa sebagai misi di tingkat nasional, mencerminkan aspirasi yang ada di tengah bapak ibu sekalian,” imbuh ayah emapat orang anak ini.

Dengan begitu dia ingin perolehan kursi NasDem di pilihan legislatif (Pileg) 2024 juga harus bertambah untuk bisa menjalankan visi perubahan yang dimulai dari lembaga legislatif.

“Semua yang hari ini jadi anggota DPRD, kabupaten kota provinsi harus terpilih lagi. Dan harus menambah kursinya. Harus tambah kursinya, buka semata-mata untuk berkuasa. Lagi-lagi ini bedanya dengan olahraga, kalau olahraga begitu menang duduk di kursi, bukan. Kita begitu dapat kursi artinya dapat tugas besar harus dilaksanakan,” imbuhnya.

Dengan koalisi Partai Nasdem, PKS dan Demokrat mengatakan banyak tugas dari koalisi NasDem, Demokrat dan PKS yang harus diselesaikan bersama. Karena itu, semua elemen harus berkerja sama.

“Ini PR kita sama-sama, jadi di bulan-bulan ke depan kita akan jalani ini sama-sama. Misinya sama, bagi bagi tugas dan kita informasikan. Apa yang dibawa sebagai misi di tingkat nasional,” tutur Anies.

Pria kelahiran 7 Mei 1969 bahwa selama ini NasDem mengusung visi restorasi Indonesia. Karena itu, misi yang harus disosialisasikan bersama yakni keadialan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

“Jadi kalau kita bawa sama-sama ke depan adalah bagaimana misi satu kalimat ini menghadirkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia bersama-sama,” tuturnya.

Pasalnya setiap daerah memiliki tantangan yang berbeda-beda. Dia berharap, ketiga partai tersebut harus menyiapkan misi nasional yang bisa mencerminkan seluruh daerah di Indonesia.

Lebih lanjut, Anies menjelaskan perbedaan harga makanan hingga material bangunan antar-daerah di Indonesia masih memiliki ketimpangan. Menurut dia, masalah ketimpangan harga ini bisa masuk ke dalam misi yang harus dikerjakan.

“Jangan hanya nasional mencerimkan Jakarta, tidak. Nasional harus mencerminkan nasional. Harus mencerminkan di seluruh rakyat Indonesia,” tutupnya. (kba/luk)