BARISAN.CO – Pandemi menjadikan kita semakin akrab dengan media sosial. Namun, penyebaran informasi hoaks masih saja menjadi sumber keresahan kita sehari-hari.
Para oknum tidak bertanggung jawab semakin leluasa menyebarkan berita bohong di media sosial. Minimnya tingkat literasi masyarakat Indonesia bisa jadi merupakan alasan informasi bohong mudah tersebar meski hanya membaca judul artikel berita.
Padahal, yang mereka baca belum tentu benar dan valid. Oleh karena itu, perlu diingatkan agar memanfaatkan media sosial secara positif dan jangan mudah termakan isu tidak benar.
Memang harus dibiasakan membaca utuh dan tuntas demi menghindari diri dari berita hoaks. Selain itu, cek sumber beritanya terlebih dahulu, sumber berita yang valid biasanya dari website resmi.
Dalam sepekan ini, Barisanco telah merangkum hoaks yang viral di media sosial diantaranya adalah akun telegram BNI sekuritas atau bionis, foto pecahan uang kertas Rp200.000 resmi diedarkan hari ini, video pancaran sinyal Bluetooth dalam pesawat menunjukkan penumpang yang sudah divaksin, hingga video bayi selamat usai tertimbun material erupsi gunung semeru.
Selamat datang di Katanya VS Faktanya, rubrik yang merangkum kabar dusta dan berita hoaks paling viral dalam sepekan.
Katanya: Akun Telegram BNI Sekuritas atau BIONIS
Telah beredar sebuah akun Telegram dengan nama “BIONIS MOBILE BNI INVESTASI”. Akun ini menggunakan logo BNI Sekuritas sebagai foto profil dan menawarkan investasi kepada seluruh anggotanya.
Faktanya: Dilansir dari akun Twitter resmi BNI Sekuritas @bnisekuritas46, pihak BNI Sekuritas menegaskan BNI Sekuritas tidak pernah menjanjikan fix return dan meminta titip dana dalam bentuk apapun melalui media sosial.
Segala informasi terkait BNI Sekuritas bisa didapatkan Customer Care BNI Sekuritas di 14016, situs resmi BNI Sekuritas bnisekuritas.co.id, Telegram bnisearchdailyreport, Twitter bnisekuritas46, Facebook bnisekuritas46, dan Instagram bnisekuritas46 yang sudah ada centang birunya.
Katanya: Ada Pecahan Uang Kertas Rp200.000 Resmi Diedarkan
Baru-baru ini media sosial digemparkan dengan unggahan sebuah gambar yang memperlihatkan seseorang yang memegang benda seperti uang kertas.