Aksara Jawa dikenal juga dengan nama Hanacaraka, juga disebut Dentawyanjana¸dan Carakan. Lantas bagaimana cara menulis angka jawa?
BARISAN.CO – Perlu diketahui bahwasanya angka jawa merupakan bagian dari aksara jawa. Adapun pengertian aksara jawa, terdiri dari dua kata yakni Aksara menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah sistem tanda grafis yang digunakan manusia untuk berkomunikasi.
Kedua, yakni Jawa jadi aksara jawa adalah sistem tanda komunikasi yang lahir dalam khazanah peradaban Jawa.
Aksara Jawa dikenal juga dengan nama Hanacaraka, juga disebut Dentawyanjana¸dan Carakan. Tidak tahun persisnya kapan aksara ini dikenal dan digunakan sebagai komunikasi masyarakat.
Namun pencipta aksara jawa yang acapkali disebut yakni Aji Saka. Bahkan ada yang menyampaikan bahwa Aji Saka sekadar menyempurnakan aksara tersebut menjadi lebih baik dan mudah dipahami.
Aksara Jawa diperikirakan diciptakan pada abad ke-7, penyempurnaan teks aksara jawa yang dikenal dengan Hanacaraka ini dimulai dari huruf ha – na – ca – ra – ka.
Penjelasan dan Cara Menulis Angka Aksara Jawa
Bagian dari Aksara Jawa adalah angka jawa yang disebut dengan aksara wilangan atau bilangan. Jadi bilangan yang dimaksud adalah angka-angka berbahasa Jawa.
Lantas bagaimana cara menulis angka Jawa? Penulisan angka jawa sama saja dengan angka pada umumnya baik angka Indonesia, Inggris maupun arab. Hanya persoalan aksara yakni penulisannya menggunakan angka jawa.
Selanjutnya yang membedakan dari angka-angka bahasa lain yakni cara melafalkan dan juga cara membacanya. Ada dua cara membaca angka jawa yakni dengan menggunakan bahasa ngoko atau bahasa jawa dengan karakter kasar dan Krama Inggil atau bahasa jawa halus.
Adapun pelafalan aksara angka jawa bahasa Jawa Ngoko contohnya yakni Siji, Loro, Telu, Papat, Lima, Enem dan seterusnya. Sedangkan dalam bahasa Jawa Krama Inggil yakni Setunggal, Kalih, Tiga, Sekawan, gangsal, dan seterusnya.
Adapun penulisan angka jawa, diambil dari Wikipedia yakni:
1 – ꧑
2 – ꧒
3 – ꧓
4 – ꧔
5 – ꧕
6 – ꧖
7 – ꧗
8 – ꧘
9 – ꧙
10 – ꦱꦼꦢꦱ
Angka Jawa Bahasa Jaawa Krama Inggil (Alus)
1 – satunggal
2 – kalih
3 – tiga
4 – sekawan
5 – gangsal
6 – enem
7 – pitu
8 – wolu
9 – sanga
Puluhan
10 – sedasa
11 – setunggal welas
12 – kalih welas
13 – tiga welas
14 – sekawan welas
15 – gangsal welas
16 – enem welas
17 – pitulas
18 – wolulas
19 – sangalas
20 – kalih dasa
21 – selikur
22 – kalih likur
23 – tiga likur
24 – sekawan likur (kawanlikur)[1]
25 – selangkung
26 – enem likur (nemlikur)
27 – pitu likur
28 – wolu likur
29 – sangang likur
30 – tigang dasa
31 – tigang dasa satunggal
32 – tigang dasa kalih
40 – sekawan dasa
50 – gangsal dasa
60 – swidak
70 – pitung dasa
80 – wolung dasa