Scroll untuk baca artikel
Kisah Umi Ety

Membudayakan Membaca pada Anak (Bagian Satu)

Redaksi
×

Membudayakan Membaca pada Anak (Bagian Satu)

Sebarkan artikel ini

Saking seringnya dibaca dan dibolak balik, buku tebal dan bagus itu pun menjadi rusak. Rusak paling parah di bagian tentang kereta api. Namun karena Akram adiknya lebih menyukai tentang macam-macam mobil yang berukuran besar, maka buku masih sangat bermanfaat.

Jika ditanya oleh kami atau orang lain yang bertamu ke rumah tentang kereta api, maka Adli akan berbicara secara cukup panjang lebar. Kemampuan menjelaskan kereta api hingga bagian detil jauh melampaui kelaziman pengetahuan anak usia belum pandai membaca.

Kemungkinan besar hal ini berdampak pada kejelian Adli mengamati penalaran ataupun proses yang kompleks. Adli kemudian menonjol dalam olimpiade sain bidang Matematika dan selanjutnya dalam bidang Astronomi. Prestasinya dalam berbagai lomba atau olimpiade astronomi pun hingga tingkat internasional.   [rif]