Dengan kesantiannya Bambang Sumantri manpu memindahkan taman Sriwedari atas permintaan Dewi Citrawati, ia dibantu adiknya Sukrasana yang memiliki kemampuan ilmu Candabirawa.
Bambang Sumantri dapat menyelesaikan tugas yang diamantkan kepadannya, bertanggung jawab atas apa yang diembannya. Ia gugur ketika menghadapi Prabu Dasamuka raja raksasa dari kerajaan Alengka.
2. Kumbakarna
Kumbakarna atau Arya Kumbakarno meruapakan saudara kandung dasamuka atau Rahwana. Putra kedua Resi Wisrawa dengan Dewi Suksesi, putri dari Prabu Sumali, Raja Alengka.
Dalam kisah pewayangan Kumbakarna memiliki kedudukan yang tinggi sebagai kesatria. Ia sosok yang jujur dan berani membela kebenaran dan berjiwa kesatria. Salah satu permohonan laku hidupnya yaitu meminta untuk dijadikan orang yang jujur dan sakti.
Permohonan tersebut, Kumbakarna melakukan pertapaan, dan akhirnya ia mendapatkan anugerah berupa sifat jujur dan sakti.
Sebai sosok pemimpin, ia tokoh yang berjuang tanpa pamrih, terlebih lagi soal pangkat dan jabatan. Di dalam hatinya yakni tertanam tentang kecintaan terhadap tanah air. Kumbakarna sosok yang gugur sebagai pahlawan, ia rela mengorbankan dirinya untuk kepentingan Negara dan bangsa.
3. Adipati Karna
Adipati Karna memiliki nama lain Basukarna, putra dari Dewi Kunti. Kelahiran Karna akibat kesalahan Dewi Kunti membaca mantera Aji Pameling ajaran Resi Druwasa. Atas kesaktian Bathara Surya, bayi Karna dilahirkan melalui telinga, hingga Kunti tetap perawan.
Lalu Dewi Kunti menghanyutkan Karna ke Sungai Gangga dan ditemukan Rada seorang Sais atau kusir kereta Kerajaan Astina. Dari Ibunya Karna memiliki tiga saudara laki-laki lain dari ayanya, yakni Puntadewa, Bima dan Arjuna.
Adipati Karna sosok yang sakti dengan anugerah dari Resi Parasurama yang mendapatkan ajian Aji Kalakupa serta Aji Naracabala. Selain itu sejak kelahirannya Karna telah memiliki pusaka kadewatan, yaitu rompi Kawacayuda dan Cincin Socamaningrat.
Setelah hidup sederhana dibawah asuhan Ibu Rada, Karna diangkat menjadi Adipati Karna oleh Duryudana dan dinobatkan sebagai senopati atau panglima perang di kerajaan Hastinapura.
Adipati Karna sosok yang loyalis dan siap berjuang demi Negara dan bangsa, meski ia harus berperang melawan saudara-saudaranya.
Itulah tiga sosok tokoh pewayangan yang dapat dijadikan inspirasi tentang sosok yang cinta terhadap tanah air. Meski demikian KGPAA Mangkunagara IV menyadari bahwa ketiga tokoh tersebut juga memiliki kelemahan masing-masing.
Teks lengkap Serat Tripama
Berikut ini teks lengkap Serat Tripama dan terjemah bahasa Indonesia yang diambil dari Mas Kumitir.